Kamis, 17 Januari 2013

Kuliner Indonesia: RESEP MASAKAN GAI PHAD METMAMUANG (THAILAND)


RESEP MASAKAN GAI PHAD METMAMUANG (THAILAND)

Bahan:

  1. 500 gram daging ayam tanpa kulit, potong dadu besar
  2. 7 cm jahe, kupas, cincang halus
  3. 3 sdm minyak wijen
  4. 3 sdm minyak, untuk menumis
  5. 3 siung bawang putih, memarkan
  6. 1 butir bawang bombay, iris tipis
  7. 3 jamur shitake kering, rendam hingga mengembang, iris-iris
  8. 150 gram sawi putih, potong-potong
  9. 4 sdm kecap
  10. 1 sdt kecap ikan
  11. 1 sdt gula merah
  12. ½ sdt garam
  13. 75 gram kacang mede, goreng

Cara Membuat Resep Masakan Gai Phad Metmamuang (Thailand):


  1. Campur ayam, jahe dan minyak wijen. Aduk rata, lalu biarkan selama 3 jam. Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan ayam, aduk hingga berubah warna.
  2. Tambahkan jamur shitake, sawi putih dan daun bawang. Tumis hingga layu. Tambahkan bumbu-bumbu.
  3. Masak hingga semua bahan matang. Tambahkan kacang mede goreng, aduk rata. Angkat, sajikan dengan nasi hangat.

Untuk 4 porsi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar