Minggu, 02 September 2012

Resep Bunda: RESEP MASAKAN PATIN ASAM PEDAS (RIAU)


RESEP MASAKAN PATIN ASAM PEDAS (RIAU)

Bahan:

  1. 1 kg ikan patin
  2. 500 ml air
  3. 2 sdm minyak, untuk menumis

Bumbu:

  1. 12 buah cabai merah keriting, haluskan
  2. 2 buah asam kandis
  3. 3 cm lengkuas, iris tipis
  4. 2 cm jahe, memarkan
  5. 2 lembar daun salam
  6. 3 lembar daun jeruk
  7. 1 sdm garam
  8. 1 sdt gula pasir
  9. ¼ sdt penyedap rasa (jika suka)

Cara Membuat Resep Masakan Patin Asam Kandis:


  1. Potong ikan secara melintang dengan lebar 3 cm, cuci bersih, sisihkan.
  2. Tumis semua bumbu (kecuali garam dan gula) hingga harum. Tambahkan air, aduk hingga mendidih.
  3. Masukkan ikan, garam dan gula. Masak dengan api kecil hingga ikan matang, angkat. Sajikan.

Untuk 4 porsi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar